pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Bangunrejo Lampung Tengah Targetkan Rekap Pemilu 5 Hari

BANGUNREJO (18/2/2024) -  PPK Pilpres dan Pemilu Bangunrejo, Lampung Tengah, mulai sidang pleno pada Minggu, 18 Februari 2023,  di Balai Kampung setempat, untuk merekap hasil suara  warga pada hari pencoblosan 14 Februari lalu.

Ketua PPK Kecamatan Bangunrejo Budi Prasetio, mengatakan rekap dimulai dari suara calon presiden. Setelah itu dilanjutkan ke DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi,  dan DPRD.

Budi Prasetio mengatakan ia memperkirakan sidang pleno berlangsung selama 5 hari jika tidak ada klaim. Setelah itu mereka akan menyerahkan rekapitulasi suara ke KPU Lampung Tengah.

Sidang pleno dihadiri Anggota PPK, Panwas,  dan para saksi dari tim Capres dan partai politik. Hadir juga juga di sana, Kapolsek Bangunrejo Iptu Iskandar  bersama 8 anggota Polri dan 6 TNI.

Kapolsek Bangunrejo Iptu Iskandar mengatakan mereka akan mengawal sidag pleno hingga selesai, termasuk mencegahnya dari pencurian dan kebakaran. Setelah itu petugas akan mengawal pengirimannya  ke KPU Lampung Tengah.

SIGIT SANTOSO
0

Posting Komentar

-->