pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Deklarasi Diusung 4 Parpol, Hamartoni-Romli Daftar Pilkada

KOTABUMI (28/8/2024) – Pasangan Hamartoni Ahadis-Romli menggelar deklarasi pencalonan bupati dan wakil bupati dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) Lampung Utara. Dengan pengusung empat partai politik, pasangan ini mendaftar ke KPU, Rabu 28 Agustus 2024.

Dengan memakai pakaian putih dan pengawalan Satlantas, rombongan pasangan Hamartoni dan Romli mendaftarkan diri ke KPU sebagai calon bupati dan wakil bupati Lampung Utara periode 2025-2030. Pendaftaran diiringi tarian pencak Lampung.

Kedatangannya disambut musik kulintang musik khas Lampung, tari amuk serta maskot pilkada Si Kola -Si Koli. Relawan mengusung atribut seperti bendera parpol pendukung dan spanduk bergambar bakal calon bupati Hamartoni Ahadis serta bakal calon wakil bupati Romli.

Hamartoni mengatakan  mengusung visi misi Lampung Utara maju dan bermartabat seperti penguatan sektor ekonomi dan sumber daya manusia aparatur negara berkualitas. Untuk itu di Pilkada serentak 27 November mendatang dirinya berharap seluruh elemen masyarakat tidak mudah diadu domba dan tetap damai memilih pemimpin masa depan sesuai hati nurani.

Ketua KPU Lampung Utara Marswan Hambali mengatakan hari ini hanya ada satu pasangan Hamartoni dan Romli mendaftarkan diri sebagai calon bupati dan wakil bupati Lampung Utara. Berkas pendaftaran sudah diverifikasi dan memenuhi persyaratan.

Sebelum mendaftar pilkada ke KPU, Hamartoni Ahadis-Romli menggelar deklarasi pencalonan di halaman Stadion Sukung Kotabumi. Pasangan ini diusung koalisi Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Amanat Nasional, dan Partai Nasional Demokrat (Nasdem).

Deklarasi dihadiri ketua parpol pengusung, tokoh politik, tokoh masyarakat, kader, dan simpatisan. Naskah deklarasi dibacakan langsung oleh para ketua partai politik pengusung bakal calon bupati dan wakil bupati Hamartoni-Romli. 

Orasi politik Hamartoni mengatakan deklarasi merupakan ekspresi kebahagiaan. Dia mengajak pendukung untuk bersama-sama menyambut deklarasi ini dengan kebahagiaan demi Kabupaten Lampung Utara maju dan bermartabat.

Hamartoni mengapresiasi koalisi empat partai politik untuk mengusung dirinya sebagai calon bupati dan Romli sebagai calon wakil bupati. Ia tergerak mengabdikan diri sebagai bupati dengan motivasi memajukan Lampung Utara.

ADI SUSANTO
0

Posting Komentar

-->