Harimau Terperangkap Kandang Jebak di Pesisir Barat

PESISIR TENGAH (17/2/2025) – Seekor harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae) masuk perangkap kandang jebakan di Atar Lebuay, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat, Senin 17 Februari 2025. Evakuasi satwa dilindungi ini masih menunggu BKSDA Lampung-Bengkulu.

Harimau sumatera pengganggu ketenangan warga masuk perangkap kandang jebakan yang dipasang tim gabungan Polri, TNI, BKSDA, Polhut, Pemkab Pesisir Barat dan masyarakat.

Harimau tersebut sebelumnya tertangkap kamera CCTV melintas di area Pekon Rawas, Kecamatan Pesisir Tengah pada 25 Desember 2024. Kemunculannya tepat di depan kandang jebakan yang dipasang tim gabungan.

Harimau tersebut menghilang hampir dua bulan dan baru masuk perangkap di Atar Lebuay. Petugas mengamankan harimau dengan menutup kandang menggunakan terpal biru sambil menunggu kedatangan dokter hewan dan tim ahli.

Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra mengatakan harimau tersebut segera direlokasi. Jika masih ada ternak dimangsa satwa liar, masyarakat diminta melapor kepada aparat desa atau pemerintah daerah. Warga dilarang bertindak sendiri dengan perburuan liar.

Masyarakat diimbau tetap menjaga kelestarian hewan-hewan liar dan dilindungi karena berkaitan dengan rantai makanan. Bila hewan-hewan banyak diburu maka harimau tidak lagi mendapatkan makanan sehingga mencari makanan di kawasan pemukiman warga. 

Dandim Lampung Barat Letkol Inf Rinto Wijaya mengatakan harimau baru masuk perangkap kandang jebakan setelah pemantauan berbulan-bulan. Masyarakat diimbau tetap waspada karena populasi harimau diduga masih banyak.

YUAN ANDESTA

0 comments:

Posting Komentar