Sosialisasi IPWK Dihadiri Ratusan Warga Desa Mandalasari

SRAGI (11/2/2025) – Taman, anggota DPRD Lampung Selatan, mengadakan sosialisasi Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK) pertama  tahun 2025 di Dusun Karangsari I, Desa Mandalasari, Kecamatan Sragi, Senin 10 Oktober 2025.

Tampak hadir pada acara tersebut ratusan warga serta aparat desa. Peserta antusias menyimak paparan  dari anggota DPRD Lampung Selatan daerah pemilihan Kecamatan Sragi.

Menurut Taman, kegiatan sosialisasi IPWK kepada masyarakat merupakan agenda rutin setiap anggota DPRD guna lebih memupuk rasa nasionalisme dan cinta tanah air serta menangkal masuknya ideologi selain Pancasila.

Pada kesempatan tersebut , Taman membagikan ratusan bibit buah nangka dan manga. Penanaman buah di seputar rumah atau pekarangan dapat meningkatkan ketahanan pangan dan memiliki nilai ekonomi setelah berbuah atau panen.

GELLY

0 comments:

Posting Komentar