Pria mengenakan jaket hitam tampak emosional menusuk kondektur bis Damri bernama Arjulian dengan pisau. Pelaku seorang pengusaha bernama Juriadi, 56 tahun, warga Negararatu, Lampung Tengah.
Sejumlah orang berusaha melerai tetapi tetap terjadi penusukan. Penusukan beberapa kali hingga korban terluka tangan dan dada. Koban dilarikan ke rumah sakit.
Kapolsek Kedaton AKP Budi Harto, Rabu 12 Februari 2025, membenarkan penusukan kondektur bis Damri dengan pelaku pengemudi mobil Fortuner bernama Juriadi di SPBU Nunyai, Rajabasa. Penusukan ini berawal dari cekcok antara pelaku dengan awak Damri saat antre BBM.
Mobil Fortuner awalnya menyerobot antrean sehingga ditegur awak bis Damri. Pelaku tidak terima sehingga melakukan pemukulan hingga mencabut pisau dan menusuk korban di tengah keramaian antrean BBM.
Polsek Kedaton berkoordinasi dengan jajaran kepolisian Lampung Tengah. Tersangka menyerahkan diri. Proses hukum sedang berjalan dan tersangka sudah ditahan.
ARI IRAWAN
0 comments:
Posting Komentar