Mendengar kabar kegagalan panen puluhan hektar lahan padi di Dusun Wonogiri, Kelapa Tujuh, Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Lampung Utara Tommy Suciadi bersama penyuluh meninjau lokasi lahan, Kamis sore 10 April 2025.
Tommy mendengar keluhan petani dan melihat kondisi lahan padi yang belum dipanen tetapi sudah dibabat untuk pakan ternak atau dibakar.
Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura menyimpulkan banyak petani belum menerapkan penggunaan pupuk organik. Petani masih memakai pupuk non organik dengan kandungan kimia merusak kesuburan tanah.
Padahal banyak manfaat pupuk organik seperti tanaman menjadi kuat dan tahan penyakit. Masih banyak petani belum menerapkannya, padahal penyuluh kerap mengajari tata cara penggunaanya.
Gagal panen padi di Dusun Wonogiri, Kelapa Tujuh, diklaim terkena penyakit bercak coklat yaitu penyakit jamur yang menyebabkan bintik-bintik coklat pada daun, pelepah, dan bagian lain tanaman padi, sehingga tanaman tidak tumbuh maksimal dan gabah tidak berisi.
Pengakuan para petani, kegagalan panen padi selain factor cuaca juga disebabkan serangan hama walang sangit. Tanaman banyak serangga sehingga pertumbuhan tidak baik. Padahal, tanaman sudah dirawat secara maksimal.
ADI SUSANTO DAN YOGI
0 comments:
Posting Komentar